Mau coba masak empal tempe pedas seperti di restoran? Ayo ibu-ibu kita masak resep empal tempe pedas ini di rumah untuk menambah menu masakan kita.Dijamin ketagihan.selamat mencoba.
Bahan :
- 500 gram tempe
- 550 cc air kelapa
- 1 liter santan dari 1 butir kelapa
- 50 cc air asam jawa
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng
- 10 buah bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 6 buah cabe merah keriting
- 2 sdt merica
- 2 sdm ketumbar
- 2 sdt gula merah
- 1 sdt garam
- 3 ruas jari lengkuas lalu dimemarkan
Potong-potong tempe dan rebus dengan air kelapa sampai setengah matang.
Lalu rebus kembali tempe dengan santan, air asam jawa dan bumbu halus sampai empuk.
Panaskan minyak dan goreng tempe sampai kecoklatan.lalu sajikan dengan nasi hangat untuk keluarga anda di rumah.
sumber:
http://anekakuliner.com/tag/resep-empal-tempe
No comments:
Post a Comment