Ramuan tepung ini dimaksudkan untuk membuat ‘hot and crispy’ pelbagai bahan seperti : tempe, tahu, kentang, terung dsb.
Blog/website yang berasal dari Amerika umumnya hanya membuat resep ‘crispy’ sedangkan variant ‘hot and crispy’ kelihatannya dari Indonesia atau Pakistan/India. Kemungkinan KFC membuat hot and crispy untuk pasar negara-negara itu saja. Tetapi di Kanada di restaurant kecil sering dijumpai gorengan kentang dengan rasa hot and crispy ini. Kelihatannya flavour ini pengaruh dari bumbu curry dan cajun yang memang populer di kalangan orang bule’'.
Banyak sekali dijumpai variasi dari resep ini yang masing-masing mengemukakan bumbu atau bahan untuk membuat rasa ‘hot’ dan tekstur ‘crispy’.
Rasa hot atau pedas masing-masing resep menduga dari bahan : cabe/ketumbar/kencur/jinten/curry mix dicampur atau sendiri-sendiri.Tekstur crispy atau renyah diduga berasal dari bahan : tepung beras/kentang/sagu/maizena atau soda kue.
Karena banyaknya variasi resep untuk ramuan tepung ini maka bung admin merasa resep ini belum ada yang mantap dan perlu dipelajari dan diuji-coba dulu .
Bahan:
1 cangkir tepung beras/terigu
1/2 cangkir tepung kentang/sagu/maizena
1 sdm garam (garam meja)
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt kencur bubuk
1 sdt jinten bubuk
or use curry mix powder
½ sdm lada hitam
¼ sdt cabe bubuk
½ sdm bubuk bawang putih
1 sdm bubuk bawang merah
2 telur
1 sdt soda kue
¼ cup air
COMPARE TO
http://www.instructables.com/id/KFC-hot-crisp-copycat/
http://indianhealthyrecipes.com/popcorn-chicken-indian-recipe-kfc-style/
No comments:
Post a Comment